2 anime pendek Pokétoon yang diumumkan berjudul Yume no Tsubomi dan Hero ni Naritai Yanchamu


The Pokémon Company International memulai debut anime net pendek Pokétoon baru, “Yume no Tsubomi” (Dreaming Tsubomi), di kanal Pokémon Kids TV di YouTube pada hari Jumat (4/6). The Pokémon Company International memulai debut anime pendek baru “Hero ni Naritai Yanchamu” (Pancham Who Aspires to Be a Hero) pada Hari Anak-Anak, 5 Mei, dan mengepos ulang animenya di kanal Pokémon Kids TV pada hari Rabu (2/6).

Pokémonpo

Tentang Yume no Tsubomi

“Yume no Tsubomi” menggambarkan perspektif dari orang tua dan anak sebelum seorang Pokémon Trainer memulai perjalanannya untuk mengejar impian seumur hidup.

Seiyuu-nya termasuk:

  • Inori Minase sebagai Tsubomi
  • Manami Numakura sebagai Mama
  • Takashi Onozuka sebagai Papa
  • Tsuguo Mogami sebagai Chorobi
  • Rikako Aikawa sebagai Nidoran♂
  • Ikue Ōtani sebagai Pikachu

(Karakter Tsubomi sebelumnya dalam waralaba Pokémon bernama Forsythia dalam bahasa Inggris, tetapi kedua karakter Tsubomi itu memiliki desain, pengisi suara, dan cerita latar belakang yang berbeda.)

Shingo Yamashita (sutradara League of Legends: A New Journey, sutradara episode Yozakura Quartet ~Hana no Uta~, key animator episode 23 Fate/Apocrypha) kembali dari seri anime pendek Pokémon: Twilight Wings untuk menyutradarai anime pendek baru ini di Studio Colorido. Kureha Matsuzawa menulis naskahnya, dan Yamashita beserta sutradara teknis Yō Watanabe membuat storyboard untuk anime pendek ini. Akiko Watanabe menjabat sebagai desainer karakter dan kepala sutradara animasi. Yuri Habuka menulis musiknya.

Tentang Hero ni Naritai Yanchamu

“Hero ni Naritai Yanchamu” menggambarkan perjuangan dan keberanjakan dewasa setelah Pancham yang lucu bertemu dengan seorang anak laki-laki. Penyanyi-penulis lagu Asaco Nasu menarasikan anime pendek ini.

Waralaba Pokémon Mendapatkan 2 Anime Net Pendek Pokétoon Baru 1

Junichi Yamamoto (dari Armor Shop for Ladies & Gentlemen, Chizu no Nai Bōken) menulis dan menyutradarai anime pendek “Hero ni Naritai Yanchamu” di perusahaan produksi anime Pancake dari Twin Engine. Takeshi Ishikawa menjabat sebagai asisten sutradara dan sutradara teknis 3D, dan Kahi menjabat sebagai sutradara animasi dan ilustrator karakter. Oswaldo Katō mengoordinasikan warna dan memproduksi seni latar belakang. Shingo Yamashita menjabat sebagai kepala sutradara.

Informasi Tambahan Terkait Pokétoon

Anime pendek Pokétoon pertama, “POKÉTOON: Scraggy and Mimikyu,” telah tayang perdana pada bulan Juni 2020:

Sebuah gambar menampilkan anime pendek lainnya seperti “Mattete ne! Koiking” (Wait for Me! Magikarp), Gengar ni Nacchatta!? (I Transformed Into a Gengar!?), dan “Pokapoka Magumaggu House” (Comfy Slugma House) dari inisiatif Pokétoon, yang sekarang menjadi seri anime pendek:

Waralaba Pokémon Mendapatkan 2 Anime Net Pendek Pokétoon Baru 2

Kanal YouTube Pokémon Kids TV diluncurkan pada tahun 2019 dengan fokus pada program anak-anak.

Sumber: Comic Natalie

Mitōhan
Retired (27/10/2023)

Genjitsushugi Yuusha no Oukoku Saikenki Mengungkapkan Seiyuu Lainnya dan Tanggal Tayang Perdananya

Previous article

Proyek musik generasi baru pertama di dunia! 38 bintang J-pop berubah menjadi avatar sambil menjelajahi gabungan dunia nyata dan virtual dari proyek BATTLE OF TOKYO

Next article

Comments

More in Anime

You may also like