Phoenixx Games telah merilis video promosi berdurasi panjang untuk game “novel petualangan sinematik” fault – milestone two side: below dari Alice in Dissonance. Game ini akan dirilis untuk PlayStation 4, Nintendo Switch, dan Steam.

Versi Steam akan dirilis pada musim semi 2021, tapi Phoenixx Games belum juga mengungkap waktu rilis untuk versi PS4 dan Switch.

Phoenixx Games juga telah mengumumkan bahwa fault – milestone two side: above akan dirilis untuk Nintendo Switch pada bulan Desember.

Franchise ini telah menjual 500.000 salinan di seluruh dunia.

Sekai Project awalnya telah merilis game fault – milestone one untuk PC pada tahun 2013, diikuti oleh fault โ€“ milestone two side: above pada tahun 2015, dan spinoff Mhakna Gramura and Fairy Bell pada bulan Februari 2018. Sekai Project sebelumnya telah berencana untuk merillis game prekuel fault SILENCE THE PEDANT dan game fault โ€“ milestone two side: below masing-masing pada tahun 2018 dan 2019. Situsnya Alice in Dissonance saat ini mencantumkan fault โ€“ milestone two side: below untuk dirilis dalam bahasa Inggris pada tahun 2020, tapi fault SILENCE THE PEDANT dicantumkan tanpa tanggal rilisnya.

Sekai Games dan Limited Run Games akan merilis versi fisik dari game fault – milestone one dari Alice in Dissonance untuk Nintendo Switch dan PlayStation 4. Rilisan ini akan memiliki edisi reguler dan kolektor. Sekai Games telah merilis game ini secara digital untuk Switch pada bulan Oktober 2019, dan secara digital untuk PS4 pada tanggal 22 Mei.

Sumber: ANN

Mitลhan

Anime Net Pendek Kusogette Iuna! Tentang Karakter RPG akan Debut pada Musim Gugur Tahun Ini

Previous article

Yuhki Kamatani Meluncurkan Manga Baru Berjudul Hiraeth Lies at the End of the Journey

Next article

Comments

More in Games

You may also like