Situs resmi untuk anime TV dari manga Horimiya karya Daisuke Hagiwara menayangkan video promosi ketiga anime tersebut. Videonya mengungkap dan memperlihatkan tiga anggota pemeran lainnya.

Seiyuu beserta karakternya yang baru diumumkan adalah:

Video Promosi Ketiga Anime TV Horimiya Ungkap Seiyuu Karakter OSIS 1

Nobuhiko Okamoto sebagai Kakeru Sengoku, ketua OSIS yang cerdas

Video Promosi Ketiga Anime TV Horimiya Ungkap Seiyuu Karakter OSIS 2

MAO sebagai Remi Ayasaki, maskot OSIS de facto yang populer di kalangan anak laki-laki

Video Promosi Ketiga Anime TV Horimiya Ungkap Seiyuu Karakter OSIS 3

Reina Kondo sebagai Sakura Kลno, siswi teladan yang berada di OSIS dan berteman dengan Sengoku dan Remi

Anime ini akan tayang perdana pada bulan Januari 2021.

Video Promosi Ketiga Anime TV Horimiya Ungkap Seiyuu Karakter OSIS 4
Haruka Tomatsu memerankan Kyoko Hori (bagian kanan dalam gambar di kanan), dan Kouki Uchiyama memerankan Izumi Miyamura (kiri).

Anggota seiyuu lainnya yang sebelumnya sudah diumumkan adalah:

Video Promosi Ketiga Anime TV Horimiya Ungkap Seiyuu Karakter OSIS 5

Seiichirล Yamashita sebagai Toru Ishikawa

Video Promosi Ketiga Anime TV Horimiya Ungkap Seiyuu Karakter OSIS 6

Yurie Kozakai sebagai Yuki Yoshikawa

Masashi Ishihama (PERSONA 5 the Animation, From the New World) menyutradarai seri ini di CloverWorks. Takao Yoshioka (High School DxD, WATAMOTE) bertanggung jawab atas komposisi seri dan naskah. Haruko Iizuka (Ensemble Stars!, Children of the Whales) mendesain karakternya. Masaru Yokoyama (Mobile Suit Gundam: Iron-Blooded Orphans, Queenโ€™s Blade: The Exiled Virgin) menggubah musiknya.

Hagiwara meluncurkan manganya di Monthly G Fantasy pada tahun 2011 sebagai spinoff dari manga komedi sekolah 4-panel Hori-san to Miyamura-kun karya HERO. Square Enix telah menerbitkan volume buku kompilasi ke-15 manganya pada tanggal 18 September. Yen Press telah menerbitkan volume ke-14-nya pada tanggal 21 Juli.

Sinopsis:

Pada pandangan pertama, Hori-san yang sangat populer tampak seperti gadis SMA yang tak karuan, tapi kenyataannya, dia polos, pragmatis, dan family-oriented. Di sisi lain, Miyamura-kun yang berkacamata tampil sebagai seorang fanboy SMA rata-rata dan muram, tapi sebenarnya dia adalah seorang pemuda yang menarik yang memiliki sifat bad boy dan memakai tindikan dan tato. Ketika dua teman sekelas yang tak terduga serupa ini secara kebetulan bertemu di luar kelas, mereka saling menemukan masing-masing rahasia dan berkembang menjadi pertemanan yang tak terduga.

Manga orisinal Hori-san to Miyamura-kun telah mendapatkan empat adaptasi OVA.

Sumber: ANN

Mitลhan

Anime ‘Suppose a Kid From the Last Dungeon Boonies Moved to a Starter Town’ Mengungkap Tanggal Tayang Perdananya dan Merilis Iklan TV

Previous article

SNK Merilis Game The Last Blade untuk Switch

Next article

Comments

More in Anime

You may also like