Presentasi livestream Nintendo Direct Mini telah mengungkap bahwa Xenoblade Chronicles: Definitive Edition, game remake untuk Nintendo Switch dari game Xenoblade Chronicles besutan Monolith Software, akan diluncurkan pada tanggal 29 Mei. Livestream itu juga telah mengungkap trailer untuk game-nya.

Game ini akan menampilkan grafik dan model yang diperbaiki, HUD dan menu yang ditingkatkan, dan lebih dari 90 track musik yang di-remaster. Game ini juga akan memiliki Xenoblade Chronicles: Future Connected, epilog baru dengan Melia dan Shulk.

Nintendo telah merilis Xenoblade Chronicles orisinal untuk Wii di Jepang pada tahun 2010, Eropa pada tahun 2011, dan Amerika Utara pada tahun 2012. Nintendo telah merilis Xenoblade Chronicles 3D untuk New Nintendo 3DS pada bulan April 2015 di Amerika Utara dan Eropa. Xenoblade Chronicles X telah dirilis untuk sistem Wii U pada bulan Desember 2015. Takahashi sebelumnya menyatakan keinginan untuk memasukkan Xenoblade Chronicles X ke Switch.

Xenoblade Chronicles 2 telah dirilis untuk Switch pada bulan Desember 2017.

Sumber: ANN

Mitลhan

Game Animal Crossing: New Horizons Terjual 1,88 Juta Salinan Dalam 3 Hari Pertama

Previous article

Manga The Magnificent Kotobuki Berakhir

Next article

Comments

More in Games

You may also like