Situs portal Gundam.info telah mengungkapkan bahwa sutradara Gundam Seed, Mitsuo Fukuda, sedang membuat video anime spesial untuk patung Freedom Gundam seukuran asli yang sedang dibangun di Shanghai, Cina.

Layanan streaming bilibili mulai menayangkan tayangan dokumenter di balik layar berdurasi 10 menit untuk pembangunan Freedom Gundam pada tanggal 21 Mei. Video tersebut mendokumentasikan fase akhir dari proyek konstruksi, memperlihatkan proses pembuatan anime pendek, dan juga menyoroti sebuah upacara doa untuk pembangunan yang aman dari proyek itu yang berlangsung pada tanggal 26 April.

Upacara pembukaan patung Freedom Gundam akan berlangsung pada tanggal 28 Mei. Patung ini terletak di depan Mitsui Shopping Park LaLaport Jinqiao. bilibili berencana untuk menayangkan upacara pembukaan itu secara langsung di seluruh dunia.

Protagonis Kira Yamato mengendarai setelan bergerak (mobile suit) ZGMF-X10A Freedom Gundam setinggi 18,03 meter (sekitar 59 kaki) di pertengahan seri anime Mobile Suit Gundam Seed, dimulai sekitar episode 34 bertajuk “Seen and Unseen.”

Sunrise mengadakan pembukaan perdana patung RX-78-2 Gundam bergerak seukuran asli setinggi 18 meter (59 kaki) dari anime Mobile Suit Gundam pertama di Yokohama pada tanggal 19 Desember.

Patung RX-78-2 Gundam seukuran asli sebelumnya memulai debutnya di Jepang pada bulan Juli 2009. Patung itu diganti pada bulan September 2017 dengan patung RX-0 Unicorn Gundam seukuran asli dari anime Mobile Suit Gundam Unicorn. Patung Unicorn Gundam dapat menyala dan menggeser berbagai bagian untuk “berubah” antara Unicorn Mode dan Destroy Mode.

Sumber: ANN

Mitลhan

Akira Itล, Penulis Lirik Lagu Urusei Yatsura, Meninggal Dunia

Previous article

[Review] Super Cub – Episode 7

Next article

Comments

More in Anime

You may also like