Bushiroad mengumumkan pada hari Selasa (19/1) bahwa franchise permainan kartu Cardfight!! Vanguard akan mendapatkan adaptasi serial anime televisi terbaru. Anime tersebut nantinya akan berjudul Vanguard overDress, dengan desain karakter baru yang dibuat oleh grup pembuat manga CLAMP, dan produksi animasi dari Kinema Citrus.

Bushiroad juga menulis sinposis untuk anime ini:

Yu-yu adalah seorang anak laki-laki yang tinggal di Kanazawa, Provinsi Kaga. Dia berumur 15 tahun dan duduk di tahun ketiga sekolah menengah pertama. Dia memiliki kemampuan untuk merasakan perasaan orang lain, tetapi dia terganggu oleh fakta bahwa dia tidak bisa mengatakan “tidak” ketika ditanya. Suatu hari, Yu-yu tidak tahan lagi dengan hobi adiknya, jadi dia kabur dari rumah. Orang yang menyelamatkannya adalah Megumi Okura. Megumi mengundang Yu-yu ke taman hiburan malam hari yang disebut “Wonder Hill” tempat teman-temannya berkumpul. Di taman hiburan, Yu-yu bertemu Megumi, Zakusa Ishikame, dan Tomari Seto, anggota “Team Blackout”, sebuah grup yang bertemu untuk bermain sebagai Vanguard setiap malam. Malam ini, pertarungan serius untuk bendera tim akan berlangsung. Pemimpin Blackout, Danji Momoyama, dan petarung misterius dan kuat, Tohya Ebata. Saat Yu-yu menatap mereka, pertarungan kartu langsung terkikis menjadi dunia gambar. Beginilah cara Yu-yu bertemu Vanguard, dunia yang belum pernah dia lihat sebelumnya, dan tertarik oleh daya pikat-nya yang kuat – mendapatkan teman baru di sepanjang jalan.

Anime ini akan tayang perdana di TV Tokyo, TV Aichi, TV Hokkaido, TV Osaka, TV Setouchi, dan TVQ Broadcasting Kyushu pada 3 April, dan juga akan debut di saluran YouTube resmi Cardfight!! Vanguard dengan subtitle bahasa Inggris pada tanggal yang sama.

Musim pertama anime ini akan mendapatkan 12 episode, dan musim kedua akan tayang perdana pada bulan Oktober sebanyak 13 episode.

Para pemeran dalam anime ini adalah:

  • Yu-yu Kondล (CV. Shouta Aoi)
  • Danji Momoyama (CV. Yลซki Ono)
  • Tohya Ebata (CV. Yลซma Uchida)
  • Megumi Okura (CV. Amane Shindล)
  • Zakusa Ishikame (CV. Masahiro Itou)
  • Tomari Seto (CV. Hikaru Tohno)
  • Masanori Iseki (CV. Shลซta Morishima)

Serial Anime TV Cardfight!! Vanguard Terbaru Siap Tayang pada Bulan April Mendatang 1

Bushiroad dan artis Akira Itล dikreditkan untuk karya original-nya, dan pendiri Bushiroad serta direktur perwakilan Takaaki Kidani dikreditkan sebagai produser eksekutif. Ken Mori akan mengarahkan anime ini pada Kinema Citrus. CLAMP dikreditkan untuk bagian desain karakter original, dan Hiroyuki Saita (Revue Starlight) yang akan menggambar desain karakter untuk bagian animasi.

Dua band dari franchise Bushiroad lainnya, BanG Dream! akan membawakan lagu tema untuk anime ini. Untuk lagu pembuka (opening) akan dibawakan oleh Roselia berjudul “ZEAL of proud”, dan untuk lagu penutup (ending) akan dibawakan oleh Argonavis berjudul “Y.”

Bushiroad dan Kadokawa masing-masing mengakuisisi sekitar sepertiga saham studio Kinema Citrus pada tahun 2019. Ketiga perusahaan tersebut sebelumnya mengumumkan kemitraan bisnis yang komprehensif pada awal tahun itu untuk menghasilkan kekayaan intelektual dan konten anime yang bisa dibilang “stabil”. Kinema Citrus dikenal dalam beberapa tahun terakhir sebagai studio animasi yang memproduksi Made in Abyss, Revue Starlight, dan The Rising of The Shield Hero. Revue Starlight juga diadaptasi dari franchise Bushiroad.

Anime Cardfight!! Vanguard yang terbaru saat ini adalah Cardfight!! Vanguard Extra Story -if- (Cardfight !! Vanguard Gaiden if), yang ditayangkan perdana pada Mei 2020. Anime ini di-streaming oleh Crunchyroll, dan juga tersedia di saluran YouTube resmi franchise Cardfight!! Vanguard.

Akun Twitter: @cfvanguard_PR, @cfvanguard_en
Website: cf-vanguard.com
Sumber: ANN

Game Smartphone Kabaneri of the Iron Fortress Akan Mengakhiri Layanannya pada Tanggal 18 Februari

Previous article

Manga Sacrificial Princess & the King of Beasts Dapatkan Anime TV

Next article

Comments

More in Anime

You may also like