Hello Sobat Wibumesta, kampanye penggalangan dana Makuake untuk PV live-action untuk anime 3D CG dari manga Ultraman karya Eiichi Shimizu dan Tomohiro Shimoguchi telah diluncurkan pada hari Senin (27/1). Kampanye ini menargetkan 5 juta yen (sekitar US$45,800), dan akan berjalan hingga tanggal 30 Maret.

Kampanye ini menampilkan seiyuu Ryohei Kimura (gambar atas) dan Takuya Eguchi dalam kostum sebagai karakter mereka masing-masing, Shinjiro Hayata/Ultraman dan Dan Moroboshi/Seven.

PV Live-Action Untuk Anime Ultraman Akan Menampilkan Seiyuu Anime, Lagu OLDCODEX 1

Kampanye ini juga telah mengungkap judul lagu tema baru dari OLDCODEX unruk penayangan TV animenya. Lagunya berjudul “CoreFade,” dan juga akan diperdengarkan dalam PV live-action terakhirnya. Penayangan TV akan dimulai pada bulan April di Tokyo MX dan BS11.

PV Live-Action Untuk Anime Ultraman Akan Menampilkan Seiyuu Anime, Lagu OLDCODEX 2

Season pertama animenya telah tayang secara global di Netflix pada bulan April lalu dan memiliki 13 episode. Kenji Kamiyama dan Shinji Aramaki menyutradarai season pertama animenya. Production I.G dan Sola Digital Arts memproduksi animenya di 3D CG. Nobuko Toda dan Kazuma Jinnouchi menggubah musiknya.

Anime ini akan mendapatkan season kedua, dan Kamiyama beserta Aramaki, Production I.G dan Sola Digital Arts kembali dari season pertamanya.

Tim Linebarrels of Iron telah meluncurkan seri manga mereka yang berdasarkan pada tokusatsu terkenal dari Tsuburaya Production ini di majalah Monthly Hero pada tahun 2011.

Sumber: ANN

Mitลhan

Anime Dorohedoro Dapatkan Game Browser PC 8-bit Gratis

Previous article

Trailer Game PS4 Nioh 2 Dirilis

Next article

Comments

More in Anime

You may also like