Toei telah mengumumkan bahwa mereka sedang memproduksi film baru yang berdasarkan pada franchise robot komedi Robocon milik Shotaro Ishinomori berjudul Ganbareiwa!! Robocon. Film ini akan dibuka di Jepang pada tanggal 31 Juli, dan akan memiliki penayangan MX4D. Film baru ini adalah entri pertama dalam franchise Robocon dalam 20 tahun, sejak seri Moero!! Robocon telah berakhir pada tahun 2000.

Hidenori Ishida, seorang sutradara dari banyak entri dalam franchise tokusatsu Kamen Rider, menyutradarai film ini, dan Yoshio Urasawa menulis naskahnya. Urasawa adalah seorang veteran dari franchise Super Sentai, serta berbagai seri anime seperti Nintama Rantaro, Fushigi Yugi, dan Ranma ½. Produser Toei Shinichiro Shirakura menyebutkan bahwa cerita filmnya berlatar di era “100” (di baca “Reiwa,” sebuah permainan kata tentang nama era Jepang saat ini).

Mendiang mangaka dan penulis Shotaro Ishinomori dikreditkan atas konsep orisinalnya Robocon. Franchise ini dimulai dengan seri live-action tokusatsu Ganbare!! Robocon, yang tayang dari tahun 1974 hingga 1977. Franchise ini kemudian dihidupkan kembali dengan seri Moero!! Robocon, yang tayang dari tahun 1999 hingga 2000.

Sumber: ANN

Mitōhan
Retired (27/10/2023)

Aniplex Mendirikan Anak Perusahaan Animasi 3D CG Baru ‘Boundary’

Previous article

Penayangan TV dari Anime Legend of the Galactic Heroes: Die Neue These Ungkap 2 Visual Baru

Next article

Comments

More in Live Action

You may also like