Situs web resmi untuk anime televisi Shakunetsu Kabaddi (Burning Kabaddi) mengumumkan tiga pemeran baru pada hari Selasa (26/1). Para pemeran tersebut adalah Shinichirou Kamio, Wataru Komada, dan Ayumu Murase.

Nobutaka Ban (CV. Shinichirou Kamio)

Anime Shakunetsu Kabaddi Umumkan Shinichirou Kamio, Wataru Komada, dan Ayumu Murase sebagai Pemeran Tambahan Baru 1

Komentar dari Shinchirou Kamio:

“Ini adalah Shinichiro Kamio, yang bertanggung jawab atas suara Nobutaka Ban.
Sisi kepemimpinan yang kuat, namun suaranya kecil.
Dia adalah penggemar Yogoshi yang antusias, namun dia memiliki suara yang kecil.
Dia pria yang sangat seksi, namun dia memiliki suara yang kecil”.

 

 

Ryuta Seki (CV. Wataru Komada)

Anime Shakunetsu Kabaddi Umumkan Shinichirou Kamio, Wataru Komada, dan Ayumu Murase sebagai Pemeran Tambahan Baru 2

Komentar dari Wataru Komada:

“Saya sendiri pernah memainkan kompetisi Kabaddi karena guru pendidikan jasmani di sekolah menengah saya adalah mantan pemain-nya. Saya sangat senang ketika itu adalah pekerjaan subjek, dan Ryuta Seki, yang saya mainkan kali ini, adalah pegulat sumo yang berpengalaman dan pekerja keras, yang menghargai komunikasi dengan orang lain.ย Nantikan tayangan Burning Kabaddi!”

 

 

Yuuki Hitomi (CV. Ayumu Murase)

Anime Shakunetsu Kabaddi Umumkan Shinichirou Kamio, Wataru Komada, dan Ayumu Murase sebagai Pemeran Tambahan Baru 3

Komentar dari Ayumu Murase:

“Surai wanita dari penampilan!ย ??ย Dia mungkin salah paham, tetapi ketika dia (ingin) melakukannya, dia (akan) melakukannya.
Saya ingin dekat dengannya. Tidak, aku tidak bisa!ย Kabaddi Kabaddi Kabaddi Kabaddi Kabaddi …”

Enam karakter sebelumnya yang telah diketahui untuk ikut berperan dalam anime ini yaitu:

  • Tatsuya Yoigoshi (CV. Yuuma Uchida)
  • Masato Oujou (CV. Nobuhiko Okamoto)
  • Soma Azemachi (CV. Gen Sato)
  • Kei Iuraย (CV. Makoto Furukawa)
  • Kyohei Misumiย (CV. Tatsuhisa Suzuki)
  • Shinji Dateย (CV. Shunsuke Takeuchi)

Anime Shakunetsu Kabaddi Umumkan Shinichirou Kamio, Wataru Komada, dan Ayumu Murase sebagai Pemeran Tambahan Baru 4

Anime ini merupakan adaptasi dari manga olahraga karya Hajime Musashino. Ia meluncurkan seri manga ini di majalah web Ura Sunday milik Shogakukan dan di MangaONE pada bulan Desember 2015. Volume ke-15-nya rilis pada 12 Oktober lalu, dan volume ke-16 akan dikirimkan pada 18 Maret mendatang.

Serial manga ini menempati peringkat ke-19 pada daftar manga untuk pembaca pria di Kono Manga ga Sugoi! tahun 2017 lalu.

Sinopsisย Shakunetsu Kabaddiย :

Anak SMA tahun pertama Tatsuya Yoigoshi, merupakan seorang mantan pemain andalan tim sepak bola saat SMP. Namun Yoigoshi sebenarnya tidak menyukai olahraga. Pada suatu hari, ia menerima sebuah tawaran untuk bergabung dengan klub olahraga Kabaddi. Awalnya ia mengejek tawaran tersebut, hingga pada akhirnya ia menaruh minat untuk bergabung setelah menyaksikan olahraga Kabaddi pada sebuah sesi latihan.

Untuk para staf-nya, Kazuya Ichikawa (The World Ends with You the Animation, Clean Freak! Aoyama kun) akan menjadi sutradara anime ini di studio TMS Entertainment, dan akan bekerja sama dengan Domerica.

Yuuko Kakihara (franchise Aikatsu!, Digimon Adventure tri., Cells at Work!) yang akan menulis sekaligus mengawasi seri naskah-nya, dibantu juga oleh Midori Gotou (Otogi Zoshi, Coolheadedness Hozuki) yang juga menulis naskah-nya. Untuk desain karakter akan ditangani oleh Mari Takada (Bakugan: Armored Alliance, Bakugan Battle Planet). Untuk pengarahan suara akan ditangani oleh Shลji Hata (The Ancient Magus ‘Bride, Fairy Tail), dan Ken Ito (Hina Logic – from Luck & Logic, I’m Standing on 1,000,000 Lives.) akan membantu men-setting musiknya.

Akun Twitter: @kabaddi_anime
Website: tv-tokyo.co.jp/anime/kabaddi
Sumber: ANN

Gim PS5 Mobile Suit Gundam Battle Operation 2 Akan Rilis Pada 28 Januari 2021

Previous article

Penggemar The Promised Neverland? Wajib Tau Perhiasan Ini!

Next article

Comments

More in Anime

You may also like